Artikel
15 Desa di Pamotan Ikuti Pelatihan SID
23 Oktober 2019 10:31:46
Adm
1.241 Kali Dibaca
Berita Desa
Bertempat di Balai Desa Tempaling, 15 desa di Kecamatan Pamotan Rembang selama 2 hari dari tanggal 22-23 Oktober 2019 mengikuti Pelatihan Sistem Informasi Desa. Pelatihan ini bertujuan untuk mengkatkan kapasitas admin SID dalam pengelolaan informasi.
Dalam sambutan pembukaan acara, Camat Pamotan Bapak M. Mahfud, SH. menyampaikan bahwa desa sudah saatnya terbuka dalam menyampaikan informasi penyelenggaraan pemerintahan desa. Camat Pamotan juga mengharapkan pengelolaan SID perlu ditingkatkan dalam rangka peningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.